Belum Ikuti Retret, Kepala Daerah PDIP dalam Mode Menunggu Instruksi Lanjutan dari DPP

author mcinews.id

mcinews.id

Minggu, 23 Feb 2025 08:05 WIB

copy

Magelang, MCI News - Kepala daerah dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) hingga kini belum mengikuti retret yang berlangsung di Lembah Tidar, Kompleks Akademi Milter (Akmil) Magelang sejak 21 Februari 2025.

Sampai saat ini, para kepala daerah dari PDIP itu masih menunggu keputusan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP), meski pada prinsipnya mereka siap mengikuti kegiatan orientasi dan pembekalan tersebut.

Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo di Magelang, Sabtu (22/2/2025) menyatakan, para kepala daerah dari PDIP yang berjumlah 55 orang ini masih menunggu instruksi lanjutan yang disampaikan Ketua Umum Megawati Soekarno Putri pada Jumat, (21/2/2025).

"Hari ini kami menunggu di Magelang ini karena kita menunggu keputusan dari DPP PDI Perjuangan yang masih sangat dinamis di Jakarta," katanya usai menggelar koordinasi internal di sebuah kafe, yang terletak di Kelurahan Cacaban, Magelang Tengah.

Dalam kesempatan ini, ia juga mengungkapkan kesiapan semua kepala daerah tersebut untuk mengikuti orientasi kepala daerah yang berlangsung hingga 28 Februari 2025 nanti.

"Pada prinsipnya kita semua ini siap untuk melakukan retret dan bahkan kita berada di Magelang dan kita siap sewaktu-waktu," katanya.

Ia menyampaikan, Pramono Anung telah berkomunikasi lebih lanjut dengan DPP maupun Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

"Dan hari ini Pak Pramono juga jadi peserta retret, tentu beliau mewakili senior dari PDI Perjuangan yang sudah berkomunikasi intens dengan DPP, termasuk dengan ibu ketum, menyampaikan kepada kita semua bahwa kita akan mengikuti retret ini dan jadualnya akan diatur kemudian," jelasnya.

Ia menyampaikan, selain telah berkomunikasi dengan Ketua Umum PDIP, Pramono juga telah menjalin komunikasi dengan penyelenggara retret.

"Mas Pram juga berkomunikasi dengan pemerintah maupun berkomunikasi dengan penyelenggara yang ada di Magelang," katanya.

Editor : Faaz Elbaraq

Berita Terbaru

Kapal Penumpang Kandas di Perairan Pelabuhan Gilimanuk

Kapal Penumpang Kandas di Perairan Pelabuhan Gilimanuk

Kamis, 20 Mar 2025 23:43 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 23:43 WIB

Tim SAE gabungan mengevakuasi 46 orang penumpang ke arah Gilimanuk dan dua orang mengarah ke Tanjung Wangi…

Gubernur Jabar Hapuskan Tunggakan Pajak Kendaraan

Gubernur Jabar Hapuskan Tunggakan Pajak Kendaraan

Kamis, 20 Mar 2025 23:29 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 23:29 WIB

Kebijakan penghapusan tunggakan pajak itu berlaku bagi masyarakat yang belum membayar kewajiban pajak tahun 2024 ke belakang, tanpa batasan jumlah tahun…

Ketua DPR RI: Prajurit TNI Tetap Dilarang Berbisnis dan Berpolitik

Ketua DPR RI: Prajurit TNI Tetap Dilarang Berbisnis dan Berpolitik

Kamis, 20 Mar 2025 22:12 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 22:12 WIB

Prajurit TNI aktif hanya dapat mengisi jabatan sipil di 14 kementerian dan lembaga yang telah ditetapkan UU TNI 2025…

147 Saksi Kasus Korupsi Subholding Pertamina Diperiksa Kejagung

147 Saksi Kasus Korupsi Subholding Pertamina Diperiksa Kejagung

Kamis, 20 Mar 2025 21:36 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 21:36 WIB

Mengenai apakah penyidik akan memeriksa direksi Pertamina lainnya, Harli menyatakan keputusannya tergantung penyidik…

Agensi Kabur Belum Bayar Honor Endorse Fuji

Agensi Kabur Belum Bayar Honor Endorse Fuji

Kamis, 20 Mar 2025 20:45 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 20:45 WIB

Rekan kerja dari agensi yang tidak melakukan pembayaran usai Fuji sudah melakukan pekerjaan sesuai kesepakatan.…

Viral 59 Titik Ladang Ganja di Kawasan Bromo, Begini Penjelasan BB TNTS

Viral 59 Titik Ladang Ganja di Kawasan Bromo, Begini Penjelasan BB TNTS

Kamis, 20 Mar 2025 20:26 WIB

Kamis, 20 Mar 2025 20:26 WIB

Lumajang, MCI News - Viral hamparan ladang ganja ditemukan di Kawasan Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) di Jawa Timur pada Rabu 19…