Hadiri Sertijab Ketua TP PKK Kabupaten Madiun, Arumi Dorong Wujudkan Program Berbasis Sinergi dan Inovasi

author Alief Reginald

Pewarta :

Senin, 10 Mar 2025 22:34 WIB

copy
Bupati Madiun tanda tangani SK pelantikan TP PKK yang di saksikan Arumi (10/3/2025)
Bupati Madiun tanda tangani SK pelantikan TP PKK yang di saksikan Arumi (10/3/2025)

i

Madiun, MCI News – Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Jawa Timur Arumi Bachsin Emil Dardak menghadiri Serah Terima Jabatan (Sertijab) Ketua TP PKK Kabupaten Madiun Erni Sri Handayani Hari Wuryanto masa jabatan 2025-2030 di Pendopo Muda Graha Kabupaten Madiun, Senin (10/3/2025).

Acara ini dihadiri Bupati Madiun Hari Wuryanto selaku Ketua Pembina TP PKK, Wakil Bupati Madiun Purnomo Hadi, Penjabat Ketua TP PKK Kab. Madiun 2023-2025 Evi Martiani Tontro Pahlawanto, Sekretaris Daerah Kab. Madiun, Kepala Perangkat Daerah Kab. Madiun, serta para kader PKK kecamatan, kelurahan dan desa seluruh Kabupaten Madiun. 

Dalam sambutannya, Arumi Bachsin menyampaikan apresiasi atas dedikasi TP PKK Kab. Madiun dalam menjalankan program pemberdayaan keluarga. Ia menekankan pentingnya sinergi antara PKK dan pemerintah daerah, khususnya Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam melaksanakan berbagai program prioritas guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“PKK adalah mitra strategis pemerintah dalam pembangunan berbasis keluarga. Untuk itu, saya ingin mengingatkan bahwa kita tidak bisa bekerja sendiri. Sinergi dengan OPD, pemerintah daerah, serta berbagai pemangku kepentingan lainnya adalah kunci utama keberhasilan program kita,” ujar Arumi.

Ia juga menekankan bahwa inovasi harus menjadi bagian dari setiap program yang dijalankan. 

“Kita harus berani berinovasi. Cara-cara lama yang tidak efektif harus kita tinggalkan. PKK harus mampu menghadirkan solusi baru yang lebih adaptif, terutama dalam era digital seperti sekarang,” tuturnya. 

Lebih lanjut, Arumi juga menyampaikan bahwa dalam lima tahun ke depan, program PKK akan difokuskan pada penguatan kelembagaan dari tingkat kabupaten hingga desa/kelurahan. Hal ini mencakup peningkatan kapasitas sumber daya manusia, administrasi, serta tata kelola organisasi yang lebih profesional dan transparan.

Selain itu, program prioritas seperti pengentasan stunting, peningkatan kualitas pendidikan, ketahanan keluarga, serta pemberdayaan perempuan dan ekonomi keluarga menjadi fokus utama. Dengan pendekatan berbasis inovasi dan teknologi, PKK diharapkan dapat berperan aktif dalam mengatasi permasalahan sosial yang ada di masyarakat.

Arumi juga menyoroti pentingnya inovasi dalam pemanfaatan teknologi informasi dalam berbagai program PKK. “Administrasi berbasis digital bukan hanya untuk kemudahan pencatatan, tetapi juga sebagai bagian dari transparansi dan akuntabilitas kita. Begitu juga dalam pemasaran produk unggulan daerah. Kita harus mulai beralih ke platform digital agar produk dari kelompok-kelompok binaan PKK bisa lebih dikenal luas,” tegasnya.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga membahas implementasi Permendagri Nomor 13 Tahun 2024 tentang Posyandu, yang mengatur Posyandu sebagai bagian dari Lembaga Kemasyarakatan Desa/Kelurahan. 

Sebagai Ketua TP PKK Provinsi Jawa Timur, ia menegaskan komitmennya untuk terus mendorong peningkatan peran Posyandu dalam memberikan pelayanan kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan sosial bagi masyarakat.

“Kader Posyandu adalah ujung tombak dalam memastikan kesehatan ibu dan anak, terutama dalam upaya pencegahan stunting. Oleh karena itu, kader harus terus meningkatkan kompetensinya. Saya ingin melihat kader-kader PKK dan Posyandu di Kab Madiun menjadi contoh bagi daerah lain dalam inovasi layanan kesehatan berbasis komunitas,” katanya.

Ia juga mengajak Tim Penggerak PKK Kab. Madiun untuk memperkuat kolaborasi dengan OPD serta berbagai lembaga terkait guna memastikan setiap program yang dijalankan dapat berjalan efektif dan tepat sasaran. 

“Kita harus paham, program-program yang kita jalankan bukan hanya tentang laporan kegiatan, tetapi tentang dampak nyata bagi masyarakat. Untuk itu, kolaborasi dan inovasi harus menjadi semangat kita ke depan,” ujar Arumi.

Di akhir, dirinya menyampaikan ucapan selamat kepada ketua TP PKK yang baru dalam menjalankan amanah pengabdian terhadap masyarakat. Ia pun berharap dengan adanya semangat baru akan berseiring dengan meningkatnya kesejahteraan masyarakat kedepannya. 

“Selamat bertugas ketua TP PKK Kab. Madiun, selamat bertugas juga Bapak Bupati dan Wakil Bupati, semoga TP PKK Kab. Madiun selalu sehat, semangat dalam pengabdian ke masyarakat,” pungkasnya. 

Editor : Faaz Elbaraq

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…