Tak Kenal Libur, Bulog-TNI Sinergi Serap Gabah Petani Jember

author mcinews.id

mcinews.id

Sabtu, 15 Feb 2025 20:07 WIB

copy

Jember, MCI News - Sinergi stakeholder antara Tim Perum Bulog Jember dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) terbina secara simultan dan tak kenal lelah dalam rangka pengadaan gabah dan beras nasional. Kerja samaTim Bulog Jember bersama Kodim 0824 di wilayah Kabupaten Jember tidak mengenal hari libur.

Tim Bulog Jember dan Kodim 0824 berskema program jemput gabah beras langsung ke petani. Kegiatan pembelian gabah-beras ke petani itu dalam rangka mendukung dan menyukseskan program swasembada pangan sesuai Asta Cita pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

"Bersama TNI, kami menyerap gabah petani di Desa Baletbaru, Kecamatan Sukowono. Ini bukti nyata Bulog aktif menyerap gabah di tingkat petani dengan harga yang sudah ditetapkan pemerintah, yakni Rp6.500 per Kg," kata Pimpinan Cabang (Pinca) Bulog Jember Muhammad Ade Saputra di lokasi panen gabah beras, Sabtu (15/02/2025).

Menurut dia, Bulog Jember hari ini berhasil mengangkut 10 ton gabah di wilayah Kec. Sukowono. "Gabah ini 'diangkut' Bulog untuk dijadikan cadangan stok beras pemerintah, khususnya di Kabupaten Jember."

Jamhari, petani di Desa Baletbaru mengaku bersyukur dengan kebijakan Bulog Jember yang melakukan pembelian gabah rakyat dengan harga tinggi.

"Terima kasih Bulog dan TNI. Kami berharap pemerintah terus melaksanakan program ini secara berkesinambungan," ujarnya.

Jamhari menilai, program pembelian gabah rakyat dengan harga Rp6.500 per Kg sangat membantu petani, karena akhirnya bisa menikmati keuntungan dari hasil penjualan gabahnya untuk meningkatkan kesejahteraan keluarganya.

"Terima kasih Bulog dan TNI yang telah datang untuk membeli gabah kami dengan harga Rp6.500 per Kg. Ini membuat kami lebih bersemangat meningkatkan hasil pertanian, karena kami bisa menikmati keuntungan dari hasil penjualan panen," tuturnya. (bho)

Editor : Budi Setiawan

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…