Siswi SMA di Jombang Tewas Mengapung di Sungai, Motor dan Ponsel Raib

author mcinews.id

mcinews.id

Selasa, 11 Feb 2025 20:50 WIB

copy

Jombang, MCI News - Kematian Putri Regita Amanda (18), asal Desa Sebani, Kecamatan Sumobito, Jombang, masih menjadi misteri. Sejauh ini, polisi baru menduga korban meninggal karena tenggelam setelah dianiaya.

Saat ditemukan, mayat siswi kelas XII SMA YPM Sumobito ini mengapung di Sungai Dusun Peluk, Desa Pacarpeluk, Kecamatan Megaluh, Kabupaten Jombang.

Berdasarkan hasil autopsi, ada luka sobek di kepala korban. Luka tersebut diduga akibat benturan benda tumpul begitu juga lebam di perut. Namun, hasil pemeriksaan medis menunjukkan bahwa penyebab korban tewas adalah tenggelam.

Artinya, saat korban masuk ke sungai kondisinya masih hidup, ujar Kasat Reskrim Polres Jombang, AKP Margono Suhendra, Selasa (11/2/2025).

Sampai saat ini, sepeda motor Honda Vario dan ponsel milik korban belum ditemukan. Polisi menduga dua barang tersebut dibawa kabur oleh pelaku. Kami sudah melakukan pengecekan surat-surat kendaraan dan meminta keterangan keluarga korban, lanjut Margono.

Untuk mengungkap siapa terduga pelaku pembunuhan ini, polisi telah meminta keterangan dari sejumlah saksi, termasuk teman sekolah korban dan orang pertama yang menemukan mayatnya.

Dari keterangan keluarga, korban diketahui keluar rumah pada Senin (10/2/2025) sore dengan alasan melakukan transaksi jual beli dengan sistem bayar di tempat atau Cash on Delivery (COD).

COD dengan siapa, masih kita dalami, terang Margono. Keluarga menyatakan bahwa korban pamit kepada ayahnya sebelum berangkat. Namun, keluarga mereka dibuat kaget setelah mendapat kabar bahwa Regita ditemukan tak bernyawa dengan kondisi mengambang di sungai.

Barang bukti yang berhasil diamankan di lokasi kejadian meliputi kalung dan cincin yang masih melekat di tubuh korban. Namun, motor, ponsel, dan dompet korban raib. Polisi masih terus mendalami motif di balik kasus ini, apakah murni perampokan atau ada motif lain.

Polisi kini masih memburu pelaku dan mengumpulkan bukti tambahan guna mengungkap kasus pembunuhan ini.

Editor : Faaz Elbaraq

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…