Operasi gabungan BNNP Jatim - BNNK Surabaya

Kurir Sabu 15 Kg Ditangkap di Surabaya

author Nova Mega

Pewarta :

Senin, 03 Mar 2025 21:59 WIB

copy
Operasi Gabungan BNNP Jatim dan BNNK Surabaya berhasil menangkap kurir sabu seberat 15 Kg.(nov/mcinews)
Operasi Gabungan BNNP Jatim dan BNNK Surabaya berhasil menangkap kurir sabu seberat 15 Kg.(nov/mcinews)

i

Surabaya, MCI News - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Timur bersama BNNK Surabaya mengamankan sabu seberat 15 Kg dari seorang kurir asal Surabaya berinisial AM.

Kurir sabu asal Dupak Masigit, Kecamatan Bubutan, Kota Surabaya, itu diamankan BNNP Jatim di daerah Paseseh, Kabupaten Bangkalan, pada Rabu 19 Februari 2025.

Upaya penggeledahan lanjutan dilakukan BNNP Jatim dan BNNK Surabaya di kediaman AM di kawasan Dupak Masigit Kota Surabaya, Senin 3 Maret 2025. Namun, petugas tidak menemukan barang bukti lain yang diduga berkaitan dengan tindak pidana tersebut.

“Dari upaya penggeledahan di rumah tersangka, tidak ditemukan barang bukti lain terkait dengan tindak pidana yang dilakukan,” kata Kepala BNNK Surabaya Kombes Heru Prasetyo dalam keterangan pers di Surabaya.

"Ada empat tempat kejadian perkara (TKP) yang kami sasar, yakni di Dupak Masigit Kota Surabaya, Tegalsari Kota Surabaya, Parseh, Kab. Bangkalan dan Arosbaya, Kab. Bangkalan," ujar Heru Setiawan.

BNNP Jatim berhasil mengamankan kurir narkoba jenis sabu-sabu seberat 15 Kg di Jalan Desa Labang Madura, Rabu 19 Februari 2025.

Diketahui tersangka AM adalah warga yang mengontrak rumah di kawasan Dupak Masigit Gang X, Kota Surabaya.

Penggeledahan dipimpin langsung Kepala BNNK Surabaya Kombes Heru Prasetyo didampingi beberapa anggota BNNP Jatim. Kegiatan itu juga disaksikan Camat Bubutan, Lurah Jepara, Tomas R.H Rodian, dari Bangkesbangpol Kota Surabaya, Ketua RT setempat dan Bhabinkamtibmas.

Didik Penyidik BNNP Jatim menjelaskan tersangka AM merupakan seorang kurir narkoba yang diduga hendak mengantar 15 Kg sabu ke wilayah Pulau Madura.

"Berkat informasi masyarakat, kami berhasil mengamankan AM di Labang, Kab. Bangkalan. Tersangka kami tangkap ketika hendak mengantarkan sabu seberat 15 Kg ke penerimanya," kata Didik.

Editor : Budi Setiawan

Berita Terbaru

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Susunan Pengurus DPP PAN Periode 2024-2029, Ada Adik Raffi Ahmad

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 21:15 WIB

Deretan artis politikus jadi pengurus DPP PAN terbaru. Mulai Verrel Bramasta hingga adik Raffi Ahmad, Nisya Ahmad.…

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Batal di Kanjuruhan, Laga Derbi Jatim Arema Vs Persebaya Digelar di Bali

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:25 WIB

Laga pekan ke-30 Liga 1 2024/2025 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya batal digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.…

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Daftar Pemain Indonesia di Singapore Open 2025

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 20:00 WIB

Indonesia mengirim pemain terbaiknya di masing-masing sektor Singapore Open 2025. Tak ada satu pun wakil Indonesia pada sektor ganda putri.…

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Kirana dan Vinz Gagal Masuk TOP 10 MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 19:12 WIB

Vinz dan Kirana kerap lolos dari pressure test. Namun kali ini, bubur olahan mereka tak bisa menyelamatkan dari pressure test.…

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Hari Kartini Tarif Rp1 Transjakarta untuk Perempuan, Senin 21 April 2025

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:40 WIB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengajak kaum hawa untuk memanfaatkan fasilitas tarif khusus di Hari Kartini, Senin 21 April 2025.…

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Trio Bali dan Desi Juara Tantangan Leunca dari Hesti Purwadinata di MasterChef Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Minggu, 20 Apr 2025 17:12 WIB

Galeri MasterChef Indonesia kedatangan bintang tamu, komedian Hesti Purwadinata asal Sunda. Ia memberikan tantangan kecap dan leunca.…